Jelang Bali United VS PSS Sleman, Serdadu Tridatu Tanpa Didampingi Sang Pelatih Stefano Cugurra

- 19 Desember 2022, 14:10 WIB
Jelang Bali United VS PSS Sleman, Serdadu Tridatu Tanpa Didampingi Sang Pelatih Stefano Cugurra
Jelang Bali United VS PSS Sleman, Serdadu Tridatu Tanpa Didampingi Sang Pelatih Stefano Cugurra /Baliutd.com

Dewatahits.com- Liga 1 Indonesia pada pekan ke-16, mempertemukan Bali United melawan PSS Sleman, Senin (19/12/2022).

Dlam laga tersebut, Bali United dipastikan tanpa dipekuat pelatih kepala Stefano Cugurra.

Stefano Cugurra harus menjalani hukuman, karena mendapatkan akumulasi kartu kuning.

Baca Juga: Kroasia Raih Juara 3 Piala Dunia Qatar 2022, Dicibir Pendukung Sendiri Akibat selebrasi Yang Berlebihan

Pelatih kepala asal Brasil tersebut telah menerima dua kartu kuning dari wasit sepanjang perjalanan kompetisi BRI Liga 1 2022/2023 berlangsung di musim ini.

Stefano Cugurra diganjar kartu kuning pada pekan ke-12 saat bertandang ke Persita pada menit perpanjangan babak kedua. 

Baca Juga: Truck Terguling di Tanjakan Jimbaran, 1 Koban Meninggal

Ia kembali diganjar kartu kuning saat menjamu Borneo FC Samarinda pekan ke-15 pada menit ke- 84.

Sehingga Stefano Cugurra harus diganjar Pasal 57 ayat (12) Regulasi Liga 1 2022/2023.

Pasal tersebut disebutkan, offisial yang memperoleh akumulasi 2 kartu kuning dalam 2 Pertandingan yang berbeda selama berlangsungnya BRI Liga 1, tidak diperkenankan untuk mendampingi 1 kali Pertandingan pada Pertandingan berikutnya setelah akumulasi tersebut tercapai.

Baca Juga: Insiden Ambruknya Jembatan Penghubung Ponton dan Dermaga di Pelabuhan Banjar Nyuh, Kemenhub Siapkan Antisipasi

Aturan ini juga berlaku untuk kelipatan berikutnya.

Kedua tim pun memiliki hasil minor pada laga sebelumnya.***

 

Bali United harus takluk atas Borneo FC dengan skor 3-1.

 

Skor ini membuat Bali United terdepak dari posisi puncak klasemen.

 

Sementara PSS Sleman kalah 1-0 dari PSIS Semarang. PSS Sleman pun posisinya di klasemen nyaris di zona degradasi. ***

Editor: Wayan Eka Antara

Sumber: Baliutd.com


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah