Tidak Baik Gelar Pitra dan Dewa Yadnya, Hari Baik Mulai Beternak, Dewasa Ayu Minggu 4 September 2022

- 4 September 2022, 06:10 WIB
yaksi Karya Pitra Yadnya lan Manusa Yadnya Bupati Sanjaya Dukung Semangat Kebersamaan Krama Desa Munduktemu
yaksi Karya Pitra Yadnya lan Manusa Yadnya Bupati Sanjaya Dukung Semangat Kebersamaan Krama Desa Munduktemu /Ahmad Latief Fahrezi/Denpasar Update

DewataHits.Com- Artikel ini akan memberikan referensi kepada masyarakat, terkait dengan ala ayuning dewasa atau baik dan tidaknya hari berdasarkan kalender Bali.

Kehidupan masyarakat Bali, tidak pernah terlepas dari ala ayuning dewasa.  

Hal ini sangat diyakini masyarakat Bali, dan menjadi patokan dalam berbagai aktivitas.

 

Baca Juga: Sebelum Dibunuh Brigadir J Sempat Pesan Kain Songket Untuk Ibu Putri

 

Setiap kegiatan atau aktivitas biasanya dilaksanakan berdasarkan ala ayuning dewasa, dengan mempertimbangkan baik atau tidaknya hari.

Tidak hanya ketika menjalankan upacaya yadnya, aktivitas sehari-hari pun tidak bisa terlepas dari ala ayuning dewasa.

Dikutip dari kalenderbali.org, berikut merupakan informasi ala ayuning dewasa, Hari ini Minggu 4 September 2022 :

 

Baca Juga: Keangkeran Gelora Bung Tomo Mulai Pupus Paska Bali United Kalahkan Bajul Ijo

 

Carik Walangati. Tidak baik untuk melakukan pernikahan/wiwaha, atiwa-tiwa/ngaben dan membangun rumah. (Alahing dewasa 3).

 

Gagak Anungsang Pati. Tidak baik melakukan upacara membakar mayat, atiwa-tiwa (Alahing dewasa 2).

 

Kajeng Rendetan. Baik untuk menanam tumbuhan yang menghasilkan buah. (Alahing dewasa 2).

 

Kala Bangkung, Kala Nanggung. Tidak baik untuk mulai memelihara ternak. (Alahing dewasa 4).

 

Kala Gumarang Turun. Baik untuk menanam sirih dan tambakau. Tidak baik untuk pembuatan bibit. (Alahing dewasa 4).

 

Kala Ingsor. Mengandung sifat/tanda-tanda mengecewakan (Alahing dewasa 3).

 

Kala Mereng. Tidak baik untuk bercocok tanam (Alahing dewasa 3).

 

Kala Sudangastra. Baik untuk membuat alat-alat yang runcing. (Alahing dewasa 3).

 

Rangda Tiga. Tidak baik melakukan upacara pawiwahan. (Alahing dewasa 3).

 

Salah Wadi. Tidak baik untuk melakukan Manusa Yadnya (wiwaha, mapendes, potong rambut dll.) Pitra Yadnya (Penguburan, atiwa-tiwa/ngaben, nyekah, ngasti dll. (Alahing dewasa 3).

 

Baca Juga: Gudang Barang Bekas Ludes Terbakar di Desa Tihingan, Warga Panik Api Merembet ke Pemukiman

 

Demikian ala ayuning dewasa untuk hari Minggu 4 September 2022, semoga bermanfaat dan selamat beraktivitas.***

 

Editor: Wayan Eka Antara

Sumber: Kalenderbali.org


Tags

Terkait

Terkini